Loading the player...


INFO:
Adik Marsinah, Wijiati, tak kuasa menahan air matanya usai prosesi penganugerahan gelar pahlawan di Istana Negara, Jakarta, Senin (10u002F11). Ia menangis di samping foto Marsinah. Kemudian Wijiati mencium foto sang kakak yang baru saja diberi gelar pahlawan oleh Presiden Prabowo Subianto. Wijiati terpantau beberapa kali mencium foto Marsinah sembari menitihkan air mata. Sementara itu, Kakak Marsinah yaitu Marsini yang juga hadir di Istana mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah mendukung dan memperjuangkan nama adiknya menjadi pahlawan nasional.